Islam Itu Indah

Berprestasilah

Motivasi Al-Qur’an & as-Sunnahuntitled-2

  • Dan mereka berteriak di dalam neraka itu : “Ya Tuhan Kami, keluarkanlah Kami niscaya Kami akan mengerjakan amal yang saleh berlainan dengan yang telah Kami kerjakan”.
  • dan Apakah Kami tidak  memanjangkan umurmu dalam masa yang cukup untuk berfikir bagi orang yang mau berfikir, dan (apakah tidak) datang kepada kamu pemberi peringatan? Maka rasakanlah (azab Kami) dan tidak ada bagi orang-orang yang zalim seorang penolongpun.”  (QS. Al-Fathir: 37)

Rasulullah Saw bersabda:

  • Tidaklah kedua telapak kaki seorang hamba melangkah di sisi Allah pada hari kiamat hingga ia ditanya mengenai lima perkara: tentang umurnya, untuk apa dihabiskannya? Masa mudanya, digunakan untuk apa? Hartanya, dari mana ia mendapatkannya? Untuk apa ia membelanjakannya? Dan, apa yang telah ia amalkan dari apa yang dia ketahui (dari ilmunya)?” …. (HR. Tirmidzi. Hadist Sahih)

.

Masa Muda Dihabiskan Untuk Apa?

Coba perhatikan ayat di atas?

Ada peringatan tentang umur dari Allah Swt!!

Baca lebih lanjut

Desember 1, 2011 Posted by | Kata Mutiara, Pendidikan, Pria Remaja, Silahturahmi, Wanita Remaja | , , | Tinggalkan komentar

Allah mengatur semua

  • Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan silih bergantinya malam dan siang terdapat tanda-tanda (ayat-ayat) bagi orang-orang yang berakal.” …. (QS. Al ‘Imran, 3:190)

Salah satu perbedaan mendasar antara kita yang menjalani hidup menurut ajaran Al Qur’an dengan mereka yang menolak Allah adalah KEARIFAN DIRI.

KEARIFAN yang dikaruniakan Allah kepada kita yang menggunakan nurani dan teguh dalam kekuasaan Allah. Kearifan itu akan mengukuhkan keimanan kita untuk segera menyadari alasan di balik berbagai peristiwa yang menurut mereka yg tak mampu meraih kebenaran sebagai kejadian tak bermakna.

Sejak bangun di pagi hari, kita akan mengetahui bahwa ada sebuah “tanda” di setiap pengalaman yang kita alami sepanjang hari. Tanda yg merupakan bukti nyata akan keberadaan, keesaan dan sifat-sifat Allah yang menuntun kita kepada iman”.

Namun hanya kita yang dengan ikhlas kembali kepada Allah-lah yang dapat mengenali “tanda” tersebut dan kenyataan yang menuntun kita kepada iman.

Ketika kita membuka mata dan memulai hari merupakan salah satu nikmat Allah kepada kita dan kenyataan yang Baca lebih lanjut

Desember 1, 2011 Posted by | Kata Mutiara, Silahturahmi | Tinggalkan komentar